Wednesday, June 21, 2017

156 Hari Bersamaku

Teruntuk Kamu,
Yang telah bersamaku selama 156 hari.

Bagaimana rasanya?




Tertanda,
Si Bawel

Sunday, April 17, 2016

Traveling with Kid(s) to Sanrio Hello Kitty Town, Johor Bahru - Malaysia

Buat yang punya rencana ke Sanrio Hello Kitty Town di Johor Bahru, Malaysia -terutama buat yang bawa anak kecil- gue punya itinerary yang bisa dijadiin contekan.

Kalau ada yang tanya, "Why Sanrio Hello Kitty Town, not Legoland?" Well, I'm not into Lego. And I'm just an ordinary girl who is not love what everyone else love. Anti-maintstream. Dan sebenernya gue pun bukan fans nomor satunya Hello Kitty. Secara gue pink-haters dan Hello Kitty pasti identik dengan warna pink. Tapi gue suka banget sama Sanrio. Jaman gue SD di era akhir 80-an sampai pertengahan 90-an, pernah booming yang namanya koleksi kertas surat dan stiker. Dan Sanrio jadi koleksi gue paling banyak saat itu.

Akhir Januari 2016, gue main ke Sanrio Hello Kitty Town di Johor Bahru. Gue berangkat dengan 2 sahabat gue yang saling menikah dan anak perempuan mereka yang berusia 2,5 tahun. It was such a funtastic trip. Kami 2 hari 1 malam di Johor Bahru dan 3 hari 2 malam di Singapura. Traveling kali ini gue dengan mereka beda pesawat dan penginapan di Singapura. Jadi kita cuma bener-bener barengan pas di Johor Bahru.

So here were my itinerary when I visited Sanrio Hello Kitty Town Johor Bahru and some tips for you who want to go there from Jakarta, especially for those who are #travelingwithkids. Kindly note that the itinerary I shared was only for the Sanrio Hello Kitty Town, not my whole trip back then.


Destination: Sanrio Hello Kitty Town, Johor Bahru, Malaysia
Starting Point: Jakarta, Indonesia
Days spent: 2 days 1 night
Route: Jakarta - Singapore - Johor Bahru (1 night) - Singapore


Day 1: Jakarta - Singapore - Johor Bahru

It is better for you to take an early morning flight from Jakarta to Singapore to avoid any delays on your flights and so you can get some proper rest before you explore Johor Bahru.

There is a direct coach from Changi Airport to Johor Bahru. It makes your trip easier. But for the latest schedule of the coach, you better check on this website or you can approach Transtar Travel's counter located at the Arrival Hall of Terminal 2 (if you're arriving at Terminal 2, after Customs clearance, just go left. The Transtar Travel's counter is located fight before the taxi counter). The coach's schedule to Johor Bahru on the Changi's website is not the latest according to my trip. If you're arriving at Terminal 2, the coach is located at Coach Bay Number 10 (at the end of the left side of Arrival Hall of Terminal 2 after the Customs clearance). The price of a single trip ticket from Changi to Johor Bahru is SGD 10 (by cash or SGD 9 by EZ-Link Card).

For this trip you'll past 4 times immigration and customs clearance. First, at Soekarno Hatta Airport, Jakarta before departure. Second, at Changi Airport, Singapore after landing. Third, at Woodlands CIQ (Customs, Immigration, and Quarantine Complex)
, Singapore. And fourth, at Sultan Iskandar CIQ (in Melayu said Kompleks Kastam, Imigresen, dan Kuarantin), Johor Bahru. Note that if you take a bus, you have to bring all of your bagage and hand carry when you are at Woodlands CIQ. After passing the CIQ at Woodlands (just follow the directions or follow the people surround you), you can find the same coach bus again at the bus bay and continue the journey to Sultan Iskandar CIQ.

In my experience, the final destination of the coach bus from Changi is at Sultan Iskandar CIQ. But you can ask again with the driver about the final destination because on their website, it said that the final destination is Larkin Terminal in Johor.

At that time, our accommodation in Johor Bahru was called Citrus Hotel. We chose that hotel for 2 main reasons: it was located in JB Sentral, near the Sultan Iskandar CIQ (10-15 minutes on foot) and they had a Family Room for 3 adults including breakfast. It was good enough lah for only 1 night.

The hotel location was accross the City Square Shopping Mall and JB Sentral, and in Jalan Wong Ah Fook (the next main street of the hotel) there was a river renovation construction, so it was very crowded and a lil bit noisy. But in front of the hotel, across the Jalan Meldrum, there was a Malaysian food stall which is open for 24 hours. And the taste of its Teh Tarik and the food was quite delicious.

On Day 1, we were going to Johor Premium Outlet: Johor's finest outlet shopping in the afternoon. If you have Uber application, you can use it in Johor. But if you can find a Uber driver near you, the alternative transportations are using a bus from JB Sentral or you can simply get a taxi. But in my experience, there is no taxi that uses the meter in Johor. So you have to bargain the price with the driver. We were charged RM 70 for one way ride from JB Sentral to JPO.

My personal opinion about JPO: (i) the distance from JB Sentral to JPO is far. It took around 20 to 30 minutes by taxi; and (ii) the price on each outlet is still expensive, even for some discounted goods. Well, I prefer eating to shopping. LOL.

From JPO to JB Sentral, there is a free shuttle bus at certain hours. At that time, we took the bus at 08.00 PM. After 08.00 PM, the next bus is at 10.30 or 11.00 PM.


Day 2: Johor Bahru - Singapore

It's Hello Kitty time!

We chose the easier way to go to Puteri Harbour. Using Uber Taxi. We spent RM 21.63 for one-way trip. But the charge may vary.

The Hello Kitty Town is an indoor theme park. The building from outside is just like an ordinary shopping mall. No sign for "Sanrio Hello Kitty Town" nor else. But you can see some pictures of Thomas and Friends, Bob the Builder, and Hello Kitty on the building. If you see Hotel Jen, then the next building after Hotel Jen is the Sanrio Hello Kitty Town.

The theme park is open from 10.00 AM. The price of the ticket is RM 85 per person for only Hello Kitty Town, but it can be cheaper if you buy all parks pass. You can check on this website for the ticket price.


https://delia-shuningtyas.blogspot.com
The Entrance Ticket
https;//delia-shuningtyas.blogspot.com
At the Red Ribbon Cafe, Lower Ground.
Before we go upstairs!

When you enter the Sanrio Hello Kitty Town on the 1st Floor, you will be given a Daily Activity Card. Each person will get 1 activity card and this card is used to collect Hello Kitty Stamp for each activity on the Studio.

On the left side of the entrance, there is a Tea Cup Ride. It was fun though to ride it on :D

Next to the Tea Cup Ride, there is a Gazebo. You can have photo opportunity with Dear Daniel and Hello Kitty or My Melody or Bad Batz Maru at the Gazebo.


https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Dear Daniel, Auntie, Kakak, and Hello Kitty. Pose!

Time schedule for your reference:

https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Time Schedule of Sanrio Hello Kitty Town

Right next to the Gazebo, there is the Kitty's House. Inside the House there are living room, dining room, kitchen, bathroom, bedroom, dressing room, and study room. All rooms are decorated in Hello Kitty's theme. Very cute!

On the Kitty's House you can take pictures. There is a photographer who will take your pictures and before leaving the theme-park you can buy the printed pictures with some selected package options at the Photo Center in between Tea Cup Ride and Gazebo. But still you can use your own camera or gadget to take pictures. Cheaper! LOL.

https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Kitty Fairy.
She will welcome you once you enter the Kitty's House.


https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Hello Kitty's Kitchen

In front of the Kitty's House, there is a Wishful Studio. You can have some fun activities on this studio. Such as decorating cookie, coloring and making a badge, origami (it takes around 2 hours to make, but you can bring it home. Don't forget to take pictures of the How-To-Build's step!), dress up (you can try on some Sanrio's characters'clothes and take pictures with it. The clothes are available on many size, including for the adults), and nail art (unfortunately I didn't have time to do this..). After you finish each of activity, you will get a Kitty Stamp on your Daily Activity Card. Each activity can only be done once.

https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Daily Activity Card
https://delia-shuningtyas.blogspot.com
The Hello Kitty Cookies. Before.

https://delia-shuningtyas.blogspot.com
The Hello Kitty Cookies. After.

On the left side of the Wishful Studio there is a stage called Purrfect Stage. You can see the Mini-Show at Purrfect Stage.

https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Hello Kitty Show.. Show.. Show.. Show..

https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Hello Kitty Show at Purrfect Stage

After the Purrfect Stage, right next to Kitty's House is Friendship Land. It is an indoor playgym. Quite fun for children age 2-5.

In front of the Friendship Land, there is a Cinnamoroll Cafe. You can buy some snack here. Some are in Hello Kitty shapes.

At the end is Hello Kitty in Oz. It is an adventurous-theme activities. We, the adults, were having a great time here. Because most of the games can be played by us :D LOL.


https://delia-shuningtyas.blogspot.com
Hello Kitty in Oz

https://delia-shuningtyas.blogspot.com
We finish the Oz Tasks. Yeaaay..!

We spent time only until 02.00 PM because we had to go to Singapore. Over all, Sanrio Hello Kitty Town is quite fun. Especially for girls :D


Tips buat ke Johor Bahru via Singapura: hati-hati dengan barang bawaan, terutama Passport dan uang. Apalagi kalau bawa anak kecil. Biasanya fokus akan terpecah antara barang bawaan dan anak. Bagi tugas yang baik antara Ayah dan Ibu yaaa..

Saturday, January 16, 2016

I am Safe..

As you might heard, last Thursday, 14 January 2016, was a very sad day to Jakarta. There were a terror attack with several bomb blasts in the heart of the city. But I am safe. And also all of my family. Alhamdulillah..

Deepest condolences to all the innocent victims. And hopefully there is no more terror in the future in Jakarta. Karena "Jakarta itu cinta yang tak hapus oleh hujan tak lekang oleh panas. Jakarta itu kasih sayang."~ Sapardi Djoko Damono.

Friday, January 1, 2016

2016 = 2015 + 1

Begitu banyak doa terpanjatkan di malam pergantian tahun kemarin di tengah-tengah meriahnya kembang api di langit, petasan dan terompet yang mengagetkan dan memekakkan telinga, serta teriakan suka cita.

Apa isi doa kalian? Sssh! Biarkan langit yang mendengar dan mengabulkannya ;)

Yang gue lakukan di malam pergantian tahun? Ngopi cantik di salah satu kedai kopi baru di Senopati mulai jam 9 malam, lanjut beberes apartemen salah satu Sahabat di Kemang, dan menikmati martabak keju dan asin Pak Gendut Santa sambil lihat kembang api dari balkon apartemennya. Setelah itu? Tidur! Rencana mau segala macam ini-itu pun sudah terkalahkan dengan lelah sehabis beraktivitas seharian (baca: ngantor).

Terlepas dari apa yang kita lakukan di malam pergantian tahun, semoga doa kita terkabulkan dan semoga ga salah tulis tahun di email, surat, maupun di dokumen lainnya yang pakai tahun :D hahaha..

Selamat Tahun Baru! Enjoy the 2016!

Saturday, November 7, 2015

[Comment] Lembur = Bodoh & Tidak Efisien?

Hari ini gue baca sebuah posting-an di Path dari kakak ipar salah satu sepupu gue yang dia ambil dari posting-an orang lain (repath).

Isinya adalah terjemahan quotation dari Dr. APJ. Abdul Kalam yang jadinya seperti ini:

SELALU TINGGALKAN KANTOR TEPAT WAKTU

Orang yang bekerja sampai larut malam dikantor, bukanlah pekerja keras. Melainkan orang yang bodoh yang tidak tahu cara me-manage pekerjaan. Dia adalah orang yang tidak efisien dan tidak kompeten dalam pekerjaannya.

Bekerja adalah sebuah proses yang tidak pernah berhenti, tidak akan pernah selesai; Perhatian terhadap klien adalah penting tetapi keluargamu lebih penting; Jika kamu jatuh dalam hidupmu, bukan boss atau klienmu yang akan menolong, tetapi keluarga dan teman dekat yang membantumu.

Hidup tidak hanya tentang bekerja, kantor dan klien, tetapi ada hidup yang lain yaitu bersosialisasi, rekreasi, releks dan olahraga. Jangan membuatnya tanpa arti. Kamu tidak bersekolah tinggi dan berjuang hanya untuk menjadi mesin/robot.

Apabila boss anda memaksamu untuk pulang larut malam, bisa jadi dia adalah orang yang tidak efektif dan tidak mengetahui apa arti hidup.

Cintai pekerjaanmu, tapi jangan cintai perusahaan. Karena kamu tidak akan pernah tahu, kapan perusahaan itu berhenti mencintaimu.


Baca tulisan di atas, gue jadi pengen berkomentar. Tapi sebelumnya ada beberapa hal yang perlu dicatat terkait komentar gue:

  1. Gue ga kenal sama penulis versi bahasa Indonesia dari tulisan yang gue quote di atas. Gue dapat dari repath-an pihak ketiga (atau kesekian). Kepada penulis versi Bahasa Indonesia di atas, mohon maaf kalau tulisannya diambil tanpa ijin dan dikomentari.
  2. Yang gue komentari adalah versi Bahasa Indonesia quotation dari Dr. APJ. Abdul Kalam seperti yang tertulis di atas yaaa.. Bukan quotation dalam versi Bahasa Inggris-nya.
  3. Yang akan gue tulis adalah murni pendapat pribadi dari sisi gue sebagai perempuan lajang tanpa anak yang bekerja di level manajemen menengah dengan kehidupan bersosialisasi yang 75% aktif. Jadi tolong jangan di-general-isasi bahwa semua perempuan lajang tanpa anak yang bekerja akan punya pendapat yang sama seperti gue.


Berdasarkan pengalaman pribadi selama 11 tahun bekerja, gue setuju dengan pernyataan: "Tinggalkan kantor tepat waktu". Apalagi Pak Boss di kantor sekarang hobi banget buat 'ngusir' anak buahnya pulang tepat waktu :p

Dan gue setuju dengan pernyataan: "Cintai pekerjaanmu, tapi jangan cintai perusahaan."

Tapi untuk pernyataan bahwa orang yang meninggalkan kantor larut malam adalah orang yang bodoh, tidak tahu cara me-manage waktu, tidak efisien dan tidak kompeten dalam pekerjaannya, gue tidak setuju.

Selama 11 tahun bekerja, Alhamdulillah gue selalu berusaha datang pagi sebelum jam kantor mulai dan pulang tepat waktu di akhir jam kerja selesai. Tapi ga jarang juga gue keluar kantor 30-60 menit setelah jam kerja atau bahkan lebih larut.

Gue terkadang lembur dan pulang melebihi jam kerja normal karena ada beban dan skala prioritas dalam pekerjaan gue. Gue harus tahu apa yang harus diselesaikan hari ini dan apa yang bisa dikerjakan nanti tapi tidak ditunda besok. Karena apa-apa yang ditunda besok nantinya akan selesai lebih lama.

Contoh, waktu di Organisasi Titi Teliti. Kerjaan gue sebagian besar adalah mengatur event berupa working group meeting. Dan itu gue lakukan sendirian. Karena melibatkan banyak orang dari berbagai latar belakang dan belahan dunia, makanya ditentukan dari jauh-jauh hari jadi gue punya time table untuk masing-masing meeting. Dan karena dulu si Ibu Boss pegang beberapa proyek, terkadang dalam 1 bulan bisa ada 2 meeting yang harus diatur. Meeting paling banyak yang gue atur dalam waktu mepet? 4 meeting dalam waktu 2 bulan dan di 4 negara yang berbeda.

Hectic? Pasti. Meja gue penuh tumpukan menggunung kertas-kertas dokumen. Email gue penuh reservasi tiket, hotel, mobil, visa, dan email dengan para peserta. Telepon meja gue ga berhenti berdering.

Ribet? Banget. Karena orang-orang yang diundang adalah orang-orang yang berbeda. Jadi ga boleh salah siapa, dari mana, untuk meeting apa. Dan gue harus menghafal meeting apa lokasinya dimana.

Lembur? Sering. Karena kalau tidak, semuanya ga selesai dan akan berantakan. Ga jarang di saat itu terkadang gue sudah pegang kerja jam 07.30 pagi. Demi bisa berhubungan dengan peserta meeting dari Australia atau dengan pihak hotel di Shanghai. Atau malah pulang larut karena hotel di India masih kirim email sore hari dan demi bisa mengerjakan perintilan meeting seperti seat layout, agenda, meeting guidelines buat peserta, dan lain-lain.

Beban dan skala prioritas pekerjaan itulah yang bikin gue lembur. Karena di saat office hours gue harus menyelesaikan semua urusan yang berhubungan dengan berbagai pihak yang punya jam kerja, seperti urusan hotel, tiket pesawat, meeting arrangement, financial matters, dan internal circulation.

Hasilnya? Alhamdulillah, saat itu Ibu Boss dan semua peserta bisa senyum senang dengan pengaturan gue. Semua dapat visa, tidak ada yang tertinggal pesawat, dan tidak ada yang tidak terjemput di bandara.

Kesalahan? Sudah pasti ada. I'm not perfect. Tapi semua masih dalam tahap bisa diatasi dan dimaafkan. Namanya juga manusia. Tempatnya salah..

Kalau gue lembur karena gue bodoh, tidak tahu cara mengatur waktu, tidak efisien, dan tidak kompeten dalam pekerjaan gue, keempat meeting tersebut ga ada satu pun yang jalan dan beres dengan sukses. Just saying..

Jujur. Gue ga suka lembur. Sampai sekarang. Pulang malam, susah dapat kendaraan umum, capek, bikin jam tidur berkurang. Gue lebih suka pulang tepat waktu. Perjalanan jauh, Jenderal. Rumah di Planet Bekasi.

Tapi setiap kali gue melakukan lembur, itu bukan karena kecintaan akan perusahaan tempat gue bekerja. Tapi karena tanggung jawab akan pekerjaan yang gue lakukan. Karena gue cinta pekerjaan gue. Itu sebabnya.

Mungkin alasan gue itu juga yang jadi alasan orang-orang yang sering pulang larut malam. Because of responsibility. Karena tanggung jawab. Mereka juga pastinya ingin kok pulang kerja tepat waktu dan bersenang-senang.

Cinta perusahaan? Itu cinta semu. Mending cinta martabak keju.. hihihi..

Setiap orang berhak atas pendapatnya masing-masing. Bebas. Tapi jangan sampai pendapatnya itu lalu meng-general-isasi pihak tertentu. Setuju? ;)

Oia.. Kalau mau menerjemahkan sesuatu ke dalam Bahasa Indonesia siy seharusnya dilihat lagi konteksnya dalam bahasa aslinya, jangan terlalu bebas menerjemahkannya :) hehehe.. (Baca lagi deh yaaaa quotation Dr. APJ Abdul Kalam aslinya..)

Thursday, October 8, 2015

How Far Will You Go? [For A Music Concert]

Sampai ke Perth, Australia Barat!

Setelah beberapa kali nonton konser di Jakarta (sebut saja Maroon 5 tahun 2011, 17 Tahun GIGI tahun 2011, Linkin Park tahun 2011, NKOTBSB tahun 2012, 25 Tahun KLA Project 2013, dan Fall Out Boy di tahun 2013), gue mendapatkan predikat sebagai #anakkonser :D Dan suatu ketika pengen banget nonton konser di luar negeri seperti temen gue yang nonton konser Big Bang di F1 Singapore tahun 2013.

Saat itu memang lagi ramai di ranah Twitter soal #KartuPosTrip dari salah satu akun yang doyan jalan-jalan tentang trip nonton konser di luar negeri (kalau ga salah ingat, Coldplay dan Beyonce deh..) Jadi si @KartuPos ini yang akan mengatur perjalanan lo buat nonton konser, mulai dari tiket konser, tiket pesawat, sampai hostel. Customize siy sebenarnya paket-paket #KartuPosTrip itu.. Bisa milih. Tergantung kemampuan keuangan lo aja.. Berhubung kondisi keuangan di Triwulan akhir 2013 yang baru pindah kerja dan ga stabil, jadi terpaksa gigit jari buat melewatkan Coldplay. Hiks..

Sekitar bulan Februari 2014, ada pengumuman kalau Justin Timberlake (yes! THAT Mister Justin Timberlake!) akan mengadakan konser di Australia. Dan dia sama sekali ga mampir ke Asia Tenggara! Karena gue pernah rikues untuk #KartuPosTrip Justin Timberlake kalau dia konser di Asia Tenggara, si @KartuPos pun menebar racun ke gue untuk ikutan #KartuPosTrip JT di Australia. Pada saat itu memang kebetulan gue punya multiple-trip Visa Australia yang berlaku sampai Januari 2015 (terimakasih untuk Organisasi Titi Teliti yang bikinin gue Visa Australia :p hehehe..) Akhirnya gue pun luluh untuk ikutan #KartuPosTrip itu..

Pilihan kota untuk trip-nya sebenernya banyak. Karena JT konser di hampir semua kota-kota besar di Australia. Tadinya gue ngincer Melbourne karena punya kenangan di Melbourne (#tertamparkenangan). Tapi waktunya ga pas sama jadwal kerjaan gue. Disaranin untuk ke Sydney. Pengen juga ke Sydney lagi buat sekalian ketemu temen gue. Tapi lagi-lagi waktunya ga pas sama jadwal kerjaan. Akhirnya gue pasrah minta dicariin jadwal konser yang ga bentrok sama jadwal kerjaan, dan adanya Perth. Karena belum pernah ke Perth, gue setuju.

Dan akhirnya setelah penantian berbulan-bulan dan sampai menguras habis tabungan, hari ini 1 tahun yang lalu gue nonton konsernya Justin Timberlake di Australia :D

delia-shuningtyas.blogspot.com
The One and Only Mister Justin Timberlake!

Setelah Justin Timberlake tahun 2014, gue masih berburu konser kok.. Namanya juga #anakkonser :p

Di tahun 2015, ini daftar konser yang gue tonton: One Direction Jakarta, 2PM Jakarta, Bon Jovi Kuala Lumpur, dan Glenn Fredly Jakarta (SOON! 17 Oktober 2015).

Tapi ada beberapa konser yang batal gue tonton di tahun 2015: Backstreet Boys Singapore (batal karena kehabisan tiket konser gara-gara kelamaan issue tiket pesawat)Boyzone Jakarta (ini gue gagal nonton di hari H gara-gara gue sakit dan masuk Rumah Sakit.. hiks..), Big Bang Jakarta (di hari konser malah diajak main sama ponakan gue.. hahaha..), dan Robbie Williams Singapore (yang ini dibatalin sama pihak penyelenggaranya! SEBEL!)

Kira-kira di tahun 2016 konser siapa lagi yaaa yang akan gue tonton? *wink*

Wednesday, September 16, 2015

You've Got A Friend

Percaya ga kalau kita bisa menemukan teman dimana saja dan dari mana saja? Gue percaya.

Contohnya dari blog. Dulu waktu masih aktif blogwalking, gue kenalan dengan beberapa Tetangga sini. Dari saling menyapa di blog, pindah saling sapa di Facebook atau Messenger, dan ada yang pindah saling sapa di WhatsApp. Sampai sekarang pun gue masih saling sapa dengan beberapa Tetangga Blog itu melalui media sosial lainnya. Pst.. Bahkan gue pernah dapat pacar (yang Alhamdulillah sekarang sudah jadi mantan tidak terindah) dari blog kok.. Hahaha.. *ketawa miris*

Selain dari blog, gue juga menemukan beberapa teman baru melalui twitter. Web microblogging itu terbukti bisa menambah teman yang bukan hanya follower atau following, tapi benar-benar teman yang bisa diajak traveling, nonton, atau bahkan sekedar ngopi cantik bareng. Gue sudah membuktikan itu.

Nah, waktu hari Minggu kemarin saat ikutan Walking Tour #KumpulKotaJakarta gue akhirnya ketemu muka dengan salah satu teman yang gue kenal dari twitter, namanya Rani. Gue dan Rani awalnya ga saling follow di twitter. Tapi kami sama-sama ikutan ajang menulis #PeopleAroundUs yang diadain oleh salah satu selebtwit (ciyeee.. uhuk!) 2 tahun lalu. Kami jadi 2 diantara 3 orang yang berhasil menang dan mendapatkan hadiah domain blog gratis 1 tahun. Dari situ kami saling follow. Yang diobrolin pun hanya soal tulis-menulis. Dia rajin menulis, gue malasnya minta ampun :D

Awalnya kami ga tahu kalau kami sebenarnya saling kenal. Pas registrasi ulang ke Panitia Walking Tour, Rani ternyata mendengar gue menyebutkan nama. Dia menghampiri gue dan menyapa. Awalnya gue bingung karena dia mengenalkan diri sebagai Rani. Harap maklum karena akun twitter dia pakai nama lain. Dan setelah ngobrol sana-sini sambil jalan, gue baru ngeh. Duuuh..! Maaf ya, Ran..

Di saat Walking Tour itu lah kami jadi banyak ngobrol tentang berbagai hal.

http://delia-shuningtyas.blogspot.com
@ #KumpulKotaJakarta 13 September 2015

Kalau butuh arsitek untuk bangun rumah dan mau kenalan sama Rani, silahkan main-main ke rumahnya ini yaaa..

Kita takkan pernah tahu kapan dan dimana kita akan menemukan teman kan? Jadi mari berdoa juga untuk jodoh yang (masih) tak kunjung datang.. ;)